8.1.14

Kuslar Kreatif Garap Dokumentasi Kegiatan Proyek Perubahan Iklim Mercy Corps dan Rockefeller Foundation

Semarang – KeMANGI. Pada tanggal 6 Januari 2013, Kuslar Kreatif telah menyelesaikan penggarapan dokumentasi proyek yang bertemakan peningkatan ketahanan masyarakat pesisir Semarang terhadap dampak perubahan iklim yang dipersembahkan oleh Mercy Corps dan Rockefeller Foundation serta bekerjasama dengan Yayasan Bintari dan Undip serta KeSEMaT.

Video kegiatan  berisi uraian singkat mengenai agenda pelaksanaan dan informasi dari manajer proyek tentang latar belakang, tujuan, kemajuan kegiatan dan harapan beberapa pihak, terkait dengan proyek tersebut. Kumpulan foto dan video berhasil disunting dalam durasi 11 menit 44 detik.

Ukuran layar video adalah 1280 x 720 piksel dengan kecepatan frame tiap detiknya, yaitu 60 fps. Namun, dalam proses rendering, ditambahkan dua pilihan di dalam satu keping DVD ini, yaitu video dengan kualitas frame 60 fps dan video dengan kualitas frame 30 fps.

Hal ini bertujuan agar ketika sebuah player baik itu laptop maupun netbook dengan spesifikasi yang rendah, mampu memainkan video dengan kualitas frame 30 fps.

Sedangkan untuk video berkualitas frame 60 fps, lebih baik dimainkan di player yang memiliki spesifikasi di atas dual core.

Dalam penggarapan video ini, Kuslar Kreatif menggunakan kombinasi dua editing software, yaitu Sony Vegas Pro dan Serif Movie Xplus 3.

Tidak ketinggalan, berbagai ikon animasi yang ada di dalam video ini dibuat menggunakan software Photoshop CS 5. (@KuslarKreatif).

No comments:

Post a Comment